Logo
|

Komponen SEO Off Page


Hi Wayzer! Demi mewujudkan bisnis kamu agar banyak dijangkau oleh audiens, perlu juga melakukan SEO Off Page. Nah caranya gimana sih? Caranya adalah dengan melengkapi semua komponen SEO Off Page. Apa saja sih komponen SEO Off Page itu? Yuk simak ulasan dibawah ini untuk lebih lengkapnya ya wayzer.


1. Backlink

Backlink merupakan link yang mengarah ke website. Membangun backlink yang berkualitas dan berkuantitas bisa disematkan pada website lain, sosial media, newsletter atau influencer, dan bisa juga mengundang penulis lain untuk memberikan komentar pada situs kamu.


2. Domain Authority

Domain Authority merupakan metrik yang dibuat beberapa third party yang menjadi salah satu acuan seberapa besar sebuah situs dapat dipercaya, berdasarkan rekomendasi dari mesin pencarian Google. Domain authority merupakan salah satu barometer yang mempengaruhi kredibilitas situs kamu.


3. Promosi Media Sosial

Kamu bisa melakukan promosi website milikmu melalui berbagai channel, seperti sosial media, email, dan lain-lain. Kegiatan promosi ini penting untuk meningkatkan awareness yang nantinya juga akan berpengaruh pada traffic website, peringkat hingga kredibilitas website.


Itulah pembahasan mengenai komponen SEO off page yang bisa dilakukan untuk meningkatkan traffic website kamu. Pastikan kamu konsisten dalam mengoptimasi. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk wayzer ya.




Waysata Eksplor

Update info seputar Waysata, Wayzer!

WhatsApp